2024 Tangsel Bebas Kawasan Kumuh, Belanja Penataan Kawasan Kumuh Naik Tahun Ini
TitikKata.com - Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPRKPP) Kota Tangerang Selatan, mengaku terus berupaya menuntaskan berbagai kegiatan dan program penataan wilayah sesuai Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tangsel tahun 2020-2024.
Kepala DPRKPP Kota Tangsel, Aries Kurniawan, menegaskan pihaknya pada tahun anggaran 2022 lalu telah menuntaskan berbagai program kegiatan seperti penambahan lampu penerangan jalan umum (PJU), penertiban rumah dan kawasan kumuh serta program pembangunan dan kegiatan lainnya.
"Tahun 2022 sudah kita laksanakan terkait penataan kawasan kumuh. Memang tupoksi kita sesuai RPJMD, penanganan kawasan kumuh dianggarkan 200 rumah setiap tahun," ungkap Aries Kurniawan, Kepala DPRKPP Kota Tangsel, ditemui, Kamis (5/1/2023).
Dia menegaskan, program penataan kawasan kumuh di Tangsel, akan terus ditingkatkan dengan meminimalisir adanya kawasan-kawasan kumuh di perkotaan.
"Dan di tahun 2023 ini kita tingkatkan sampai 345 titik rumah dari sebelumnya 200 rumah," terang dia.
Dia merinci, penataan kawasan kumuh dilakukan agar setiap lingkungan yang ada di Tangerang Selatan, memiliki akses publik yang tertata, rapih dan cantik. Seperti penyediaan lampu PJU, penataan jalan dan beberapa fasilitas lingkungan lain.
"Program penanganan kawasan kumuh secara keseluruhan tahun ini kita laksanakan juga di Pondok Benda, di daerah Pamulang, kita juga akan menangani semua fasilitas warga. Kita tempatkan perbaikan jalan, saluran, balai warga dan PJU," jelas dia.
Dengan anggaran yang telah disediakan dalam APBD 2023 dia menargetkan seluruh program kegiatan tersebut, dapat dilaksanakan di bulan Februari 2023 besok dan dapat dituntaskan tepat waktu.
Baca Berita Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS