Loading...

Pemkab Tangerang Salurkan Bantuan Kepada Keluarga Risiko Stunting

Pemkab Tangerang Salurkan Bantuan Kepada Keluarga Risiko Stunting
Reporter: Mimi | Editor: Tama

Titikkata.com - Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui Dinas Pengendalian Pendudukan dan Keluarga Berencana (DPPKB) bersama unsur pemerintah Kecamatan Cikupa menyalurkan bantuan pangan kepada keluarga resiko stunting (KRS) di gedung Aula Kecamatan Cikupa, Rabu (31/7/2024). 

Berdasarkan pantauan di lokasi, 35 keluarga yang dinyatakan keluarga paling beresiko stunting sudah mendatangi kantor camat sejak pukul 12.00 siang. Adapun, bantuan yang diberikan yakni beras fortivikasi, nuget, telor puyuh, bandeng presto, cerelac dan biskuit tinggi protein. 

Usai giat di Aula Kecamatan Cikupa, kepada TitikKata, Sekretaris Camat, Mumu Mukhlis manyampaikan prihal terkait. 

“Lagi-lagi ini adalah bagian daripada proses, mudah-mudahan kedepan lebih banyak lagi, keluarga-keluarga KRS yang tersentuh, dapat kita jangkau dan kita berikan bantuan. Sehingga tujuan akhir daripada penanganan stunting ini juga bisa segera tercapai,” katanya. 

Ditempat yang sama, salah seorang warga Desa Cikupa, Yana, selaku penerima bantuan mengaku, rela menyewa motor untuk mengambil bantuan itu. 

Dirinya antusias, karena kondisi ekonomi yang serba kekurangan namun memiliki 5 orang anak, dan 2 diantaranya sudah dinyatakan stunting. 

“Ya otomatis gitu ya. kekurangan. Kekurangan vitamin, ya engga terjangkau. Apa-apa mahal sekarang, apalagi kalau harus telur, ayam, yang sebenarnya diharuskan ya. Ya kadang seadanya aja paling tempe, tahu,” ujarnya. 

“Seneng, ya. Allhamdulillah dan berterimakasih banget ya dapat bantuan, ydah keberapa kali bu? Baru kali ini,” singkatnya.

Baca Berita Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS

Berita Terkait